Raksasa Italia yang tengah berusaha keras untuk bangun dari tidurnya, yaitu AC Milan dikabarkan akan segera kedatangan bintang anyar ke-6 nya (setelah Pepe Reina, Ivan Strinic, Alen Halilovic, Mattia Caldara, dan Gonzalo Higuain).
Hal tersebut dikarenakan pergerakan dua legenda Milan yang kini bertanggung jawab atas transfer Milan, yaitu Leonardo dan Paolo Maldini telah resmi menjalin kesepakatan dengan Chelsea untuk meminjam Tiemoue Bakayoko, seperti dilansir dari rossoneriblog.com (12/08/2018).
Bakayoko telah menjalani tes medis bersama Chelsea dan akan segera bergabung dengan Milan sebagai pemain pinjaman dan opsi pembelian senilai 30 juta euro.
Selain itu, Milan juga mengejutkan 5 juta euro sebagai biaya pinjaman Bakayoko. Kehadiran gelandang asal Prancis tersebut diharapkan mampu menjadi solusi lini tengah Milan yang tampil buruk dalam beberapa musim terakhir, seperti dilansir dari calciomercato.com (12/08/2018)
sumber